Ambulans NasDem Langgar Lalu-Lintas di Puncak Bogor

TANGSELXPRESS – Keberadaan ambulans berbendera Partai NasDem bernopol B 1489 KUP menjadi sorotan publik. Hal itu lantaran ambulans dengan stiker anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi NasDem, Jupiter nekat melawan arah.

Peristiwa itu terjadi pada Jumat 23 Desember 2022 kemarin sore di Simpang Gadog, Ciawi, Bogor, Jawa Barat. Akibat pelanggaran lalu-lintas itu, akhirnya ambulans tersebut diberhentikan polisi saat menggelar operasi Lilin Lodaya dan Tahun Baru 2023.

Tak hanya melawan arah ambulans tersebut juga membunyikan sirine dan menyalakan rotator serta diiringi dua unit bus, Sabtu 24 Desembe 2022.

Berdasarkan keterangan yang berhasil dihimpun, ambulans tersebut berdalih mengantar bantuan ke Cianjur. Namun saat diperiksa, ambulans itu hanya membawa empat orang dewasa dan tidak ada perlengkapan medis.

Kanit Turjawali Polres Bogor, Ipda Ardian menjelaskan terkait itu. Menurut Ardian, ambulans tersebut hanya membawa keperluan gathering saat diberhentikan lantaran melawan arus lalu-lintas.

“Setelah didalami ternyata ambulans tersebut membawa barang untuk digunakan family gathering salah satu pengurus partai,”terang Ipda Ardian.

Kendati begitu, dengan ramainya kabar ambulans melawan arah di Puncak Bogor, anggota Komisi A DPRD Provinsi DKI Jakarta dari Fraksi NasDem, Jupiter angkat bicara soal adanya kabar mobil ambulans bergambar dirinya melawan arah di Persimpangan Gadog, Jalan Raya Puncak, Bogor, Jawa Barat.

Artikel Ambulans NasDem Langgar Lalu-Lintas di Puncak Bogor pertama kali tampil pada tangselxpress.com.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *