Warga Tuding Ada Modus Pembagian Sembako dari Pemilik Bangunan yang Disegel Satpol PP di Pondok Karya

TANGSELXPRESS – Warga Pondok Karya, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mencurigai adanya modus pembagian sembako yang dilakukan oleh pemilik bangunan yang disegel Satpol PP Tangsel di Jalan Utama, Pondok Karya, Pondok Aren.

Seperti informasi yang dihimpun wartawan, pembagian sembako tersebut dilakukan di RT 05/03, Kelurahan Pondok Karya, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan.

Dalam pembagian sembako tersebut, tampak ratusan warga antusias dan mengantri berjejer untuk mendapatkan paketan sembako, Sabtu 12 November 2022.

Namun disisi lain, pembagian sembako itu dinilai oleh salah satu warga setempat sebagai akal-akalan pemilik bangunan untuk mencari dukungan agar bangunan yang disegel Satpol PP disetujui dan mendapatkan tanda tangan warga.

Salah satu warga berinisial E, warga Jalan Utama I, Kelurahan Pondok Karya, Kecamatan Pondok Aren, kepada wartawan mengaku mencurigai adanya modus dibalik bagi-bagi sembako oleh pemilik bangunan yang disegel Satpol PP Tangsel.

“Sudah ketebak akal-akalan mereka, nanti tandatangan terus di ubah judulnya. Bukan serah terima sembako, tapi dukungan warga terhadap berdirinya pabrik,” terang E kepada wartawan melalui selulernya.

“Kalau kami melalui RT jelas menolak pembagian itu karena ada maksud terselubung,” jelasnya.

Sementara, Choi pihak pemilik bangunan yang disegel Satpol PP Tangsel saat dikonfirmasi membantah adanya tudingan modus dibalik pembagian sembako kepada warga.

Menurut Choi, kegiatan pembagian sembako tersebut telah dilakukannya secara rutin oleh pihaknya dan bukan untuk hari ini saja.

“Pembagian sembako kita itu rutin dan sebenarnya ga hanya di sini, tapi dimana-mana dan tanpa modus,” terang Choi kepada wartawan.

Sementara saat disinggung terkait perizinan bangunan yang disegel Satpol PP Tangsel, Choi mengaku bahwa izin tersebut sebenarnya bukan izin pabrik melainkan izin rumah tinggal.

Artikel Warga Tuding Ada Modus Pembagian Sembako dari Pemilik Bangunan yang Disegel Satpol PP di Pondok Karya pertama kali tampil pada tangselxpress.com.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *