RADARTANGSEL – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha menanggapi mundurnya Rian Ernest dari PSI. Menurutnya, hal itu hal yang biasa dalam politik.
“Yang terpenting adalah mereka bisa menjalankan semua ilmu PSI yang telah mereka dapatkan. Berupa nilai-nilai kebaikan berbangsa, nilai-nilai pluralisme dan nilai-nilai anti korupsi di “rumah politik” baru mereka,” kata Giring melalui pesan singkat, Kamis (15/12).
Giring mengatakan, PSI masih memiliki banyak kader muda saat ini. Tentu masih ada yang akan berjuang buat partai itu.
“Di PSI kami memiliki ratusan kader kader muda terbaik yang telah ditempa dan menjalani sekolah politik secara baik,” ucapnya.
Lebih lanjut, Giring optimistis pada Pemilu 2024 nanti PSI memili kader yang berintegritas, dan berjuang untuk rakyat.
“Tolong dicatat, kami akan besar dengan mereka (politikus muda) semua,” tandas Giring.
Sebelumnya, Rian Ernest mengatakan berat mengambil keputusan terdebut, namun hal itu demi langkah politiknya di masa depan.
“Melalui video ini saya menyatakan pengunduran diri saya dari Partai Solidaritas Indonesia. Meski berat, saya meyakini ini adalah keputusan yang benar demi langkah politik saya ke depannya,” kata Rian.
Belum ada informasi, ke mana langkah politik Rian selanjutnya. Namun dalam beberapa kesempatan wawancara, Rian memang sosok anak muda mengerti hukum yang sangat punya ambisi di dunia politik.
Menarik ditunggu pilihan karier politik Rian Ernest berikutnya.