Natal 2022, Stasiun Pasar Senen Dipadati Penumpang Jumlahnya Capai Belasan Ribu

TANGSELXPRESS – Hari Natal 2022, Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, masih dipadati ribuan calon penumpang dengan tujuan berbagai kota di Pulau Jawa.

Kepala Humas PT KAI Daop 2 Eva Chairunisa mengatakan, jumlah penumpang yang berangkat hari ini mengalami peningkatan yang cukup tinggi.

“Untuk dari daerah Daop 1 Jakarta, hari ini sebenarnya kalau kita bandingkan dengan hari biasa, masih mengalami peningkatan yang cukup tinggi,” kata Eva di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Minggu (25/12).

“Sebagai contoh, Pasar Senen biasanya di weekend itu rata-rata penumpang sekitar 12 ribu yang paling tinggi. Untuk hari ini, sudah mencapai 18.300 penumpang untuk Pasar Senen dengan layanan operasional 32 KA berangkat dan ini sudah termasuk tambahan,” tambah Eva.

Kendati demikian, Eva menjelaskan bahwa angka penumpang yang berangkat di Hari Natal ini sudah lebih menurun dibandingkan tanggal 23 dan 24 Desember kemarin.

“Yang berangkat hari ini sedikit lebih menurun dibandingkan tanggal 23 dan 24. Namun jumlahnya masih tetap lebih tinggi jika dibandingkan weekend hari biasa,” jelas Eva.

Artikel Natal 2022, Stasiun Pasar Senen Dipadati Penumpang Jumlahnya Capai Belasan Ribu pertama kali tampil pada tangselxpress.com.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *