Kecewa saat Ditangkap Polisi, Saipul Jamil Akui Ada Hikmah yang Bisa Diambil

TANGSELXPRESS – Video viral pedangdut Saipul Jamil yang ditangkap polisi beberapa waktu lalu sempat menarik perhatian warganet. Mantan suami Dewi Perssik itu ditangkap terkait kasus narkoba yang melibatkan asistennya yang berinisial S.

Namun, setelah dilakukan tes urine dan rambut, Saipul Jamil dinyatakan negatif narkoba. Saipul mengaku tak mempermasalahkan apa yang dialaminya saat itu, meskipun sangat tidak berkenan di hatinya.

“Pada dasarnya, saya udah ber-statement dari awal, bahwa saya tidak akan membawa hal ini ke ranah hukum. Lebih baik memaafkan, karena masih banyak yang saya pikirkan kalau saya menuntut,” ungkap Saipul Jamil kepada wartawan seperti dikutip, Jumat (12/1/2024).

Meski telah memaafkan, Saipul tak menampik dirinya merasa kecewa atas kejadian yang dialaminya. Dia hanya berharap Allah akan menggantinya dengan hal yang lebih indah di kemudian hari.

Artikel Kecewa saat Ditangkap Polisi, Saipul Jamil Akui Ada Hikmah yang Bisa Diambil pertama kali tampil pada tangselxpress.com.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *