Hasil Pertandingan Liga-Liga Eropa: Real Madrid Terus Tempel Barcelona

TANGSELXPRESS – Real Madrid terus menempel Barcelona dalam perburuan gelar juara setelah menang 3-1 atas Espanyol dalam pertandingan LaLiga Spanyol jornada ke-26 di Santiago Bernabeu pada Sabtu (11/3) malam WIB (11/03).

Los Blancos sempat tertinggal lebih dahulu oleh gol Jose Luis sebelum berbalik unggul berkat tiga gol dari Vinicius Junior, Eder Militao dan Marco Asensio.

Kemenangan ini tidak mengubah posisi Real Madrid di klasemen sementara, mereka tetapi menempati peringkat kedua setelah mengoleksi 56 poin dan masih tertinggal 6 angka dari Barcelona yang baru akan bermain lawan Athletic Bilbao pada Senin (13/3) dini hari WIB.

Sementara Espanyol duduk di tempat ke-14 dengan perolehan 27 poin dari 25.

Dari Serie A Italia dilaporkan, Napoli semakin memperkuat posisi mereka di puncak klasemen setelah menang 2-0 atas Atalanta di Stadion Diego Armando Maradona pada Minggu dini hari WIB.

Dua gol Napoli masing masing dicetak oleh Khvicha Kvaratskhelia dan Amir Rrahmani. Tim tuan rumah tampil dominan di sepanjang pertandingan, dengan tim tamu hanya mencatatkan 6 tembakan 3 di antaranya on target.

Artikel Hasil Pertandingan Liga-Liga Eropa: Real Madrid Terus Tempel Barcelona pertama kali tampil pada tangselxpress.com.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *